Entri Populer

Kamis, 06 Maret 2014

Mawar Merah Muda, Warna Kesukaan :)

     Warna merah muda, warna kesukaan saya. Entah kenapa warna merah muda itu memberikan suasana lembut, tenang dan refresh ketika saya melihatnya.
Ngomong-ngomong warna merah muda, yang nyambung-nyambung dengan warna merah muda, saya paling suka liat mawar warna merah muda. Kalo setiap liat mawar warna merah muda, ada kebahagiaan tersendiri yang membuncah didalam hati. Ada euforia tersendri yang mampu membuat saya tersenyum dan membayangkan hal-hal yang indah seperti berada di kebun mawar merah muda atau berada didalam suatu ruangan yang berisi dengan mawar merah muda yang banyak.
      Bunga cantik yang berduri ini memiliki filosofi tersendiri yakni “hidup mandiri dalam kesederhanaan tanpa berkecil hati melihat kemewahan disekelilingnya dan tetap memberikan keindahan yang mempesona dan bermanfaat bagi orang lain”. Jadi meski berduri, bunga ini tetap memikat hati siapapun yang melihatnya karena keindahan dan pesonanya, serta daya tarik kuat yang dimilikinya.
   Trus setelah saya cari-cari apa sebenarnya filosofi dari mawar merah muda, saya mendapatkan beberapa penjelasan sebagai berikut:


     Mawar merah muda ini memiliki warna yang menggemaskan, sangat menggoda dan membuat siapa pun yang menerimanya tersipu malu. Mawar pink melambangkan penghargaan, kebahagiaan, kekaguman, kelembutan, kasih sayang dan ucapan terima kasih sebagai seorang sahabat yang dekat.
http://www.tempo.co/read/news/2012/02/14/205383915/Arti-Tujuh-Warna-Bunga-Mawar

Jadi, kalau menurut saya mawar merah muda itu mencerminkan keceriaan hidup sebagai jiwa feminim. Dimana selalu optimisme memandang hidup, penuh dengan semangat. Serta menjadi sosok yang dinanti-nanti karna auranya membawa energi positif bagi lingkungan sekitar :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar