Malam sudah kembali menampakkan wujudnya,.,
Tampak jelas sang bulan purnama, bulat utuh menampakkan keindahan jubah cahayanya.
Kunang-kunang kecil yang baru saja keluar dari peraduannya seakan ingin kembali sekilas setelah melihat megahnya cahaya rembulan malam.
Tampak jelas sang bulan purnama, bulat utuh menampakkan keindahan jubah cahayanya.
Kunang-kunang kecil yang baru saja keluar dari peraduannya seakan ingin kembali sekilas setelah melihat megahnya cahaya rembulan malam.
"Hei, aku ingin kembali saja ke rumah" kata kunang-kunang kecil itu,.,
"Kenapa wahai kunang-kunang?" jawabku.,.
"Kau lihat saja, bulan itu jauh lebih terang, ia lebih besar, kita tidak ada apa-apanya. Cahaya kita tak akan mampu menyaingi cahaya bulan itu" Kunang- kunang berkata kembali.
Aku mendongak ke atas, kulihat bulan purnama itu. Bulat penuh, tersenyum penuh kemenangan seakan berkata "Hai kalian makhluk kecil yang tak akan bisa menentang indahnya cahayaku. Kembali saja lah ke peraduan kalian".
Tapi aku teringat dan menarik kunang-kunang untuk duduk bersama & ku katakan:
"Kenapa kau bersedih wahai sahabatku? Cahaya kita memang tak cukup menyaingi cahaya bulan itu. Tapi tahukah kau sahabatku, biarpun cahaya kita kecil dan tak dapat seterang sang bulan, setidaknya ini cahaya kita sendiri, kita yang memilikinya. Hidup kita yang membuat cahaya ini ada. Cahaya ini karna kerja keras kita.
Kau lihat bulan itu? cahayanya memang terang sekali, tapi tahukah kau, cahaya itu ia pinjam dari sang mentari yang sudah lelah untuk siang. Jadi untuk apa kita bersedih? karena kurangnya cahaya ini? Ini cahaya kita yang punya, bukan kita pinjam dari yang lain bukan?" Kataku pada sahabatku, sang kunang-kunang kecil.
"Kau benar sahabatku, ini cahayaku sendiri yang tak aku pinjam dari orang lain, semestinya aku tak sedih saat menatap bulan itu." Jawab kunang-kunang sambil kembali tersenyum dan mendongak seakan puas mendapat jawaban atas kegalauannya...
"Jadi, intinya kita tidak boleh rendah diri terhadap kekuasaan orang lain yang sebenarnya bukan usahanya sendiri. Banggalah terhadap diri sendiri yang walaupun kecil, tapi mampu berusaha sendiri tanpa mengharapkan bantuan orang lain.....":))
Tidak ada komentar:
Posting Komentar